Konser Kelulusan Kojima Haruna AKB48 Akan Digelar Pada Februari 2017
Kojima Haruna akhirnya mengumumkan jadwal kelulusannya dari AKB48. Pengumuman ini disampaikan dirinya ketika tampil di SHOWROOM hari ini (22/10). Rencananya, konser kelulusan Kojima Haruna akan digelar pada 22 Februari 2017 mendatang di Yoyogi First Gymnasium, Tokyo.
Bukan tanpa alasan Kojima Haruna memilih tanggal 22 Februari, ia memilih tanggal tersebut karena jika dalam bahasa Jepang, tanggal 22/2 akan membentuk sebuah kata “NyanNyan”, yang merupakan julukannya di AKB48.
Tema dari konser ini juga telah ditentukan oleh Kojima Haruna, bertajuk ‘Koji Matsuri ~ Kojima Haruna Kanshasai~’. “Aku ingin seperti sebuah festival. Aku ingin konser yang klimaks dengan pesta pora,” ujar Kojima Haruna.
Sumber : Today Idol
0 Response to "Konser Kelulusan Kojima Haruna AKB48 Akan Digelar Pada Februari 2017"